gitachan.com - jika sebelumnya kita sudah belajar membackup pesan whatsapp kita ke google drive, kali ini saya sempatkan untuk menuliskan bagaimana cara mengembalikannya. untuk mengembalikannya cukup mudah sekali dan saya yakin kalian semua pasti bisa melakukannya.
Syarat Untuk Bisa Mengembalikan Data Chat Wa
adapun beberapa hal yang mesti kalian perhatikan sebelum mengembalikan data chat wa ini, seperti berikut ini:
1. Email Yang Di Gunakan Untuk Membackup Harus Sudah Login Di Device Smartphone kamu
2. Punya Koneksi internet yang bagus
3. Aplikasi Wa sudah terinstall
4. Nomor Wa tidak mati atau hilang karena butuh otp nantinya
Cara Mengembalikan Data Chat Wa
Jika syarat diatas sudah terpenuhi maka kita bisa melakukan pengembalian data-data chat kita. berikut cara yang bisa kamu coba untuk mengembalikan data chat wa nya:
- buka aplikasi wa
- masukan nomor wa kita dan klik lanjut, kemudian klik ok
- masukan kode otp
- tunggu sesaat, setelah itu klik lanjutkan
- kemudian klik izinkan
- tunggu sampai proses pencarian pencadangan di temukan
- klik pulihkan dan klik lanjut
- masukan nama wa kamu dan klik lanjut
- selesai
demikianlah tutorial cara mengembalikan data pesan atau chat di wa dari google kalian. jika kalian mencari cara mengembalikan chat wa yang terhapus sebelum di backup di android, maka tutorial diatas kurang tepat untuk anda. hal ini karena tutorial diatas di lakukan wajib menginstall ulang wa nya.
berikut saya lampirkan video tutorialnya, silahkan di tonton jika ingin lebih jelasnya:
sekian informasi yang dapat saya sampaikan, semoga dapat memberi manfaat bagi kamu yang membutuhkannya. terima kasih sudah berkunjung di blog ini.
catatan: jika data pesan wa sudah terhapus dan kemudian tidak sengaja melakukan backup, maka file data backupan pesan wa yang lama akan tertimpah oleh backupan yang baru. sehingga mengakibatkan data tidak dapat dikembalikan lagi. jadi pastikan backup dulu datanya dan jangan sampai menyesal kemudian.